Senin, 04 Agustus 2014

[REVIEW] Novel Perahu Kertas

Halooo sahabattt xixixixi lama nihh gak nulis, masih suasana lebaran Sally mo mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1435 H bagi yang merayakan Mohon maaf lahir batin :)


Aku kembali dengan membuat sebuah review novel, novel lama sihh Perahu Kertas-nya Dewi "Dee" Lestari, tahu kan??? (Sally kemana aja) 


Telat sihh, kuno sihh, jadul sihh hehe, baru baca dan kelar setelah hampir semingguan lebih baca. (Sally telat, jadul)  hehe filmnya juga udah nonton berkali-kali pula. Tapi lebih baik terlambat daripada enggak sama sekali kan??? Dan tetep perlulah baca pula novelnya untung sih ternyata filmnya gak terlalu beda atau bisa dibilang tipis bedanya haha. Makanya aku jadi pengen bikin sedikit review atau sedikit sok membeda novel tebal ini keke, yaaa anggab saja sebagai kegiatan menulis biar gak diem :P .


Sisi positif dari novel ini mengajarkan kita untuk bertahan, berjuang dalam meraih cita-cita dan mimpi yang sudah kita pupuk. Disamping tema cinta yang menurutku bagus gak monoton dan dewasa, tema cintanya juga mencoba mengajarkan agar kita bisa menerima, rela ikhlas terhadap orang yang kita cintai, harus bisa membedakan mana realitas mana just dream.

Tapi disisi lain kisah Kugy dan Keenan ini juga memperlihatkan bahwa mereka terlalu “memuja” untuk terus mengejar mimpi yang mereka bangun, mencoba mematahkan realitas yang tak mereka sukai dan mengedepankan mimpi dengan setengah mati. Kalo dilogika atau dilihat dalam kehidupan nyata hal itu agaknya sedikit banyak mustahil, bukan aku tak percaya bahwa kita mampu mewujudkan mimpi apapun tapi pada kenyataanya jalan yang kita tempuh untuk mencapai itu memang tidak mudah, berliku dan kadang jalan lain pula yang harus kita gapai demi mimpi meski tidak sejalan dengan keinginan tapi...itulah realitas...itulah kehidupan yang nyata karena kita bukan hidup dalam negeri dongeng.

Selain itu, perasaan cinta Kugy yang terlihat setengah mati pada Keenan membuatnya menjadi tokoh yang kadang terlihat egosi, egois pada perasaanya sehingga sedikit saja menyinggung tentang Keenan, melukis atau apapun yang berhubungan dengan Keenan lukanya langsung terbuka, hatinya langsung goyah.

Tapi memang begitulah kisah fiksi dibangun, lengkap dengan segala konflik agar seperti cerminan kehidupan karena novel juga cerita yang dibangun agar seperti kehidupan agar didalamnya juga punya kehidupan. So far tetep layak, dan pantas jadi best seller dan diangkat jadi film :)
  

Selasa, 03 Juni 2014

[INTERMEZO] Unek-Unek Nonton Stand Up Comedy Indonesia

Seperti judulnya, ini hanya sekerdar intermezo sajah....mengeluarkan unek-unek pasca (?) menjadi penikmat acara stand up comedy dari stasiun TV yang tagline-nya "Inspirasi Indonesia". Apa sih yang menjadi keluhan dari acara kece ini?? Enggak aku bukan mengeluhkan acara nan kece ini, bukan. Tapi aku mengeluhkan para penikmat lain, para penggemar lain yang semakin kesini diperhatikan semakin pada fanatik.

Baca komen-komen para penikmat lain dari chanel youtube si punya tivi atau pun mention ke twitternya agak geram. Tiap ada yang close mic yang dirasa punya kualitas yang seharusnya mampu membawanya ke grandfinal. Gak salah kok tiap orang punya pandangan dan presepsi masing-masing tapi seharusnya mampu menerima apapun hasilnya. Contoh kasus yang aku yakin banyak orang menyayangkan adalah ketika bang Dodit close mic beberapa waktu lalu di show 13, aku baca kometarnya...kelihatan fanatiknya luar biasa. Macam anak penggemar KPOP yang masih labil tingkat tinggi yang  bakal melakukan "udah gak mau nonton ini acara karena yang disuka udah gak ada lagi"

Kenapa aku bilang ini "kasus" paling banyak orang disayangkan? Kalau para penikmat Standup yang tiap minggu terus ngikuti ini acara pasti paham, Dodit memang punya daya tarik sendiri, punya ciri khas yang super khas yang aku yakin gak bakal ada yang bisa nyamanin, bang Dodit juga beberapa kali jadi komik favorit, tiap show pun mampu membuat penonton tertawa terbahak-bahak bahkan pernah menjadi satu-satunya komik yang bikin orang ketawa paling lama di show 6 waktu tema pemilu.

Tapi jika para penggemarnya bang Dodit mampu melihat dari kacamata penonton lain pasti juga ngerti, aku juga jagoin bang Dodit tapi aku juga ngerasain di beberapa show terakhir sebelum close mic penampilan bang Dodit agak lemes maksudnya kayak kurang gas poll gitu kayak ngerasa bang Dodit udah lelah. Sayangnya para penggemar yang sepertinya berubah menjadi fanatik ini gak bisa menerima close mic nya bang Dodit, dan langsung menghujat sana sini berkomentar bla bla bla....yang lama-lama kedengar risih bahkan tak jarang menjatuhkan komika lain.

Percaya tiap orang punya selera masing-masing, dan kalau emang kualitasnya menurun dan harus close mic ya udah...anggap aja pelajaran bagi si komik biar mereka bisa lebih terpacu semangatnya supaya gak sampai "lemes" lagi! Dan aku salut sama itu stasiun TV yang berani "mengeluarkan" komik yang mungkin sudah menjadi icon tersendiri di mata masyarakat dan mungkin juga jadi iconnya SUCI musim ini. Tapi ya percaya banyak penonton lain yang mungkin bisa lebih cerdas sebagai penonton maksudnya, ini kan acara yang tujuannya menghibur ya ....udah jadikanlah sebagi sarana untuk menghibur diri bukan malah menjadikan ajang fanatik terhadap satu sama lain....

Duh ternyata unek-unekku panjang juga, sudahlah...takutnya nanti bisa lebih panjang lagi hihihi...see you (kalo ada yang baca hahaha)

Kamis, 22 Mei 2014

Si Cerdas Dzawin SUCI4



Karena satu-satunya acara tivi dalam negeri yang aku suka cuman Stand Up comedy, aku pengen mengulas sedikit tentang salah satu komika favoritku di season 4 ini yaitu si Dzawin. Untuk season ini ada tiga jagoan favoritku Dzawin, Abdur dan Dodit. Mereka bertiga ini menurutku punya kulitas lebih yang patut di acungi jempol! Tapi untuk sekarang aku akan bicara sedikit soal Dzawin.

Bang Dzawin ini komika  asal Bogor, mahasiswa PBI UIN Jakarta pernah jadi anak pesantren selama 6 tahun di dareah Banten. Nama aslinya Dzawin nur ikhram (kalo gak salah)  Ciri khasnya bang Dzawin kalo nyapa penonton begini "Salamualaikum ini gimana kabar pada sehat Alhamdulilah sehat ya" dengan intonasi cepat semacam kalo lewat tulisan gini modelnya jadi "SalamualaikuminigimanakabarpadasehatAlhamdulilahsehatya". Materi-materi yang dibawa bang Dzwin ini selalu syarat kritikan dan termasuk pinter ngulik materi, cukup bikin aku yang nonton kadang bisa ketawa sambil mikir "oiya ya...bener juga ya". Bang Dzawin ini menurutku termasuk komika cerdas semacam generasi penerusnya bang Gilang Bhaskara dari season 2. Materinya gak pernah ada habisnya, dan seingatku bang Dzawin 2 kali dapat nilai tertinggi, pantes sihh soalnya tiap minggu selalu ada materi yang bikin ngakak kepingkal-pingkal..... aku berharab banget bang Dzawin bisa masuk 3 besar sama Abdur dan Dodit.

Ini aku bagi beberapa link show SUCI 4 bagi yang belum nonton ato ketinggalan :) kalau mau lebih kenal sama bang Dzawin follow aja twitternya di https://twitter.com/Dzawinur  atau https://www.facebook.com/dzawinur


http://www.youtube.com/watch?v=3rmU0ISg36I&index=10&list=PLZaE0f1D7EdYIMHMtsbduHIdfwhfWyr0Z  


 http://www.youtube.com/watch?v=0_X0zIpxel8&list=PLZaE0f1D7EdbPL8lhwmZGclI1rhTmGB3J&index=11

http://www.youtube.com/watch?v=-bHOpGy4dXA&index=8&list=PLZaE0f1D7EdZUU4YIE1ps_pA8x81xQGGv

http://www.youtube.com/watch?v=vXmgQijXt3I&index=8&list=PLZaE0f1D7EdYk8H2FDknSvnKsQUUSzdSY

http://www.youtube.com/watch?v=ZC2rr-MvrGY&index=9&list=PLZaE0f1D7EdbHnlzRknCshW1ouxfF2JMS

ini penampilannya yang paling aku suka, menurutku paling highlight dari semua penampilannya

http://www.youtube.com/watch?v=BFougtJV4N4&list=PLZaE0f1D7Edat6sOQNcMu3d7pkVD6AmEI&index=3

http://www.youtube.com/watch?v=JFHgf61F95c&list=PLZaE0f1D7Edat6sOQNcMu3d7pkVD6AmEI&index=5

http://www.youtube.com/watch?v=o9U-pDldv0Q&list=PLZaE0f1D7EdZmXdDNaml_yx7rTSbZJZ0q&index=12

Terima kasih sudah mampir....^^

Minggu, 18 Mei 2014

REVIEW DRAMA KOREA FAVORIT

Halooohaaaaaaa............annyeong haseyoooo....i'm balik lagii....kali ini cuma mau ngerivew drama Korea yang jadi favoritku sampai-sampai nonton berulang-ulang dan ga ada bosennya. Kebanyakan drama lawas sihh lawas banget malah kelihatan yeee gue tuaaaakkk. Tapi emang drama ini bener-bener bikin aku suka banget, gak bosen nonton berkali-kali. Langsung aja yuuukk cinn......

JIKA ADA DI ANTARA KALIAN YANG KEBETULAN LEWAT DAN MEMBACA AKU SANGAT BERTERIMA KASIH KALIAN MAU MAMPIR DAN MEMBERI KRITIK DAN SARAN ^^

Gamsahamnida.....Arigatoooo....Thank you....Terima Kasih :)


1. Sassy Girl Chun Hyang 2005




Drama komedi romantis tahun 2005 berjumlah 17 episode merupakan adaptasi modern dari kisah klasik-nyata seorang gadis bernama Chun Hyang yang hidup pada periode Dinasti Joseon. Di masa itu, wanita tidak memiliki kebebasan untuk menyatakan pilihan pribadinya. Namun Chun Hyang malah berani menolak pinangan penguasa saat itu, Byun Hak Doo, untuk dijadikan selir dan memilih untuk dipenjarakan demi Lee Mong Ryong, pemuda yang dicintainya yang sedang mengikuti ujian di ibukota. Lee Mong Ryong kemudian datang menyelamatkan Chun Hyang dan menghukum Byun Hak Doo.  http://id.wikipedia.org/wiki/Sassy_Girl_Chun_Hyang

Menceritakan Sung Chun Hyang diperankan artis cantik banget mbak Han Chae Yong siswa SMA yang cerdas, tegas dan pekerja keras punya bakat disain acessoris, karena sebuah kecelakaan ia harus menikah dengan Lee Mong Ryong (Jae Hee) anak kepala Polisi Namwon yang baru pindah ke sekolah Chun Hyang, MongRyong yang sedang mengunjungi Chun Hyang yang sakit akibat keusilannya itu gak sengaja meminum alkohol dan tertidur di sebelah Chun Hyang. Mong Ryong merupakan siswa yang suka membuat masalah dan berkelahi sehingga beberapa kali harus pindah sekolah. Sejak insiden pertemuan pertama Chun Hyang dan Mongryong tidak pernah akur.
Seiring berjalannya waktu, rasa cinta tumbuh dihati Chun Hyang dan Mongryong. Namun kisah cinta mereka tidak berjalan mulus, ada Che Rin cinta pertama Mongryong yang berusaha merebut kembali Mongryong karena ia merasa kehilangan Mongryong setelah Mongryong menikah juga Byun Hak Doo seorang pemilik agensi hiburan terbesar di Korea. Cinta Byun Hak Doo yang berubah menjadi obesi ini membuatnya mengatur jebakan untuk memisahkan Chun hyang dan Mong Ryong. Byun Hak Doo mengancam akan menghancurkan hidup Mongryong jika Chun Hyang tidak meninggalkan MongRyong dan datang padanya.

Tidak mau Mongryong hancur, akhirnya dengan susah payah Chun Hyang memutuskan meninggalkan Mongryong dan bertunangan dengan Hak Doo dan pergi ke Jepang. Namun saat telah di pesawat Chun Hyang berhasil melarikan diri. Ia berjanji tidak akan muncul dihadapan Mongryong maupun Hak Doo. Hak Doo tetap pergi ke Jepang, ia meminta pada sekertarisnya agar masalah ini dirahasiakan.



Beberapa tahun kemudian. Mongryong kini sudah menjadi seorang Jaksa terkenal dan hebat, meski begitu dalam hati ia masih tidak bisa melupakan Chun Hyang dan tetap mengira Chun Hyang berada di Jepang. Hak Doo juga diam-diam masih mencari keberadaan Chun Hyang. Namun kini Chun Hyang telah menjadi bos acsesoris di Busan yang telah sukses, di pesta pernikahan Han Dan hee dan Ji hyuk sahabatnya, Chun hyang secara diam-diam datang di sana dari jauh ia melihat Mongryong yang telah berubah banyak. Takdir pun mempertemukan Chun hyang, Mongryong dan Hak Doo. Hak Doo masih tidak mau melepaskan Chun Hyang tapi Chun hyang juga tetap tidak bisa menerima cinta Hak Doo. Ia pun berjanji tidak akan kembali pada Mongryong. Setelah menemukan Chun Hyang Mongryong kembali mengusut kasus yang melibatkan dirinya beberapa tahun lalu yang juga dari akar perpisahannya dengan Chun hyang. Akhirnya Hak Doo mampu melepaskan Chun Hyang. Mongryong dan Chun Hyang akhirnya kembali bersatu dan menikah lagi.

Pertama kali nonton drama ini pas masih esempe ditipi ikan terbang, kayaknya karena ini juga aku jatuh cinta sama drama Korea, cuman pas itu masih belum ngerti apa itu drama Korea hehe. Drama ini sampai sekarang masih bener-bener jadi favorit nomer wahid buatku. Unsur komedi, percintaannya apik banget. Sepanjang 17 episode selalu ada komedinya, konfliknya bener-bener complit sukses juga bikin nangis dan emosi tingkat tinggi belum lagi soundtacknya yang menyayat-nyayat. Ngatur jalan ceritanya juga pas, make upnya apa lagi penataanya bagus bikin style Mongryong, Chun Hyang jaman SMA, kuliah dan dewasa juga natural banget serasa beneran kita ngikuti dari jaman SMA sampai dewasa. Oya di sini juga banyak parodinya lhoo apalagi tiap akhir episode selalu ada parodi dari kisah Chun Hyang Mongryong jaman dinasti Joseon.


2. Full House 2004


Ini juga salah satu drama komedi romantis. Berkisah tentang Han Ji Eun (Song Hye Gyu) seorang penulis naskah yang tinggal di sebuah rumah bernama Full House di bangun oleh ayahnya. Ia ditipu oleh sahabatnya sendiri yang menjual rumahnya setelah dikirim liburan gratis ke Sanghai. Sekembalinya ke Korea rumahnya telah menjadi milik actor bernama Lee Young Jae ( Rain Bi) demi mendapatkan rumahnya kembali Ji Eun tinggal di rumah itu sebagai pembantu bahkan mereka juga melakukan perinkahan kontrak. Ji Eun bertemu dengan Yeong Jae pertama kali saat di pesawat menuju Sanghai tidak sengajak ia muntah di kemeja Young Jae. Percintaan dimulai setelah ji Eun dan Young Jae menikah dan tinggal bersama. Sama kayak Sassy Girl Chun hyang ini unsur komedinya juga konsisten ada terus. Sayangnya setelah aku nonton lagi, konflik drama ini kurang kuat cuma berputar dari pernikahan kontrak alurnya juga rada cepet. Meski gitu ini drama tetep juga menjadi favorit, komedinya gak kalah bikin terpingkal-pingkal pas nonton.



3. Princess Hours / Goong 2006



Ada yang ga tahu drama ini??? kebangeten ^^V Settingnya di kerajaan, bedanya lebih modern diadaptasi dari sebuah komik berjudul Goong. Tentang Lee Shin ( Jun Ji Hoo) Pangeran Mahkota yang harus menikahi Shin Chae Gyung (Yoo Eun Hee) karena terikat perjanjian dengan kakek mereka yang akan menikahkan siapapun yang akan menjadi raja berikutnya. Lee Shin merupakan calon raja berikutnya, ia masih seorang siswa SMA yang acuh tak acuh dan dingin. Sedangkan Chae Gyung hanya gadis SMA yang kebetulan juga satu sekolah di tempat Lee Shin gadis yang aktif ceria dan kreatif. Semacam kisah Cinderella, Chae Gyung masuk istana dan memulai kehidupan sebagai putri mahkota. Seiring berjalananya waktu Chae Gyung jatuh cinta dengan Lee Shin. Konflik semakin berat ketika Yul dan ibunya yang sebelumnya juga merupakan pangeran dan putri mahkota kembali setelah 14 tahun berada di luar negeri di usir setelah kematian ayahnya yang seharusnya menjadi raja berikutnya. Ibu Yul menyusun rencana untuk mengambil kembali tahta yang seharusnya menjadi milik Yul. Berbagai skandal dimunculkan, bahkan Yul juga berniat merebut Chae gyong yang seharusnya menjadi istrinya karena jika ayahnya tidak meninggal maka Yul yang akan menjadi raja berikutnya. Belum juga Hyo Rin gadis yang sebelumnya dicintai Shin juga berusaha merebut kembali Shin karena sebelum menikah dengan Chae Gyong Shin pernah melamarnya namun ditolak karena Hyo rin ingin menjadi balerina.

Aku gak bisa banyak komentar banyak untuk drama satu ini, karena emang bagus banget dari setting, style baju, cerita dan banyak lagi. Unsur budayanya juga kental. Untuk konflik jujur aku kesel banget, karena ditengah-tengah dibuat bener-bener emosi setengah mampus sama pertengkaran dan kesalahpahaman Chae Gyung dan Shin yang kayaknya panjang banget jadi kesan perjuangan cinta mereka kurang dan ada kesan boring jadi pernah pas awal-awal pertama nonton dulu sampai aku skip banyak banget, mungkin itu keunggulannya konflinya bener-bener sukses bikin ikut emosi tapi jadi kesel sendiri karena gak mampu menahan emosi haha. Unsur komedi yang dari awal ada ditengah-tengah setelah konflik memanas jadi ilang. Tapi keseluruhan ini drama emang bagus banget romantis lucu, bisa bikin nangis juga, layak ditonton berkali-kali dan jadi favorit :)

4. The Great Queen Seon Deok 2009


Nah kalo ini serial kolosal yang menceritakan Ratu pertama di Korea jaman kerajaan Shila, perebutan kekuasaan. Deokman nama kecil dari ratu Seon Deok dan Mishil salah satu wanita paling berpengaruh di kerajaan itu. Berjumlah 62 episode jangan heran drama kolosal memang selalu berjumlah banyak. Kalau mau buat review untuk drama ini kok agak susah ya soalnya kolosal, panjang dan aku belum nonton ulang lagi. Yang jelas ini satu-satunya drama kolosal favoritku dimana ceritanya bener-bener gak bisa ketebak. Mishil tokoh antagonis yang diperanin sama Go hyun jung the best banget aktingnya, dia bisa mainkan mimik muka bahkan denger-denger kalo ga salah dari peran ini Hyun Jung dapat award gila padahal perna jahat lho ya.


5. Princess Man 2011



Kalau yang ini ceritanya bisa dibilang semacam kisah Romeo Juliet versi Korea, versi kolosal antara Lee Se Ryung (Moon Chae woon ) dan Kim Seung Yoo ( Park Shi Hoo) keduanya saling jatuh cinta namun sayangnya ayah mereka merupakan musuh bebuyutan. Bahkan ayah Se Ryung lah yang membunuh ayah dari Seung Yoo. Kisahnya bener-bener complicated dan penuh emosional. Seung Yoo harus bertahan hidup setelah ayah Se Ryung menghancurkan keluarga dan hidupnya, dikhianati sahabat baiknya Shin Myong yang menjadi komplotan raja Sejo ayah Se Ryung dan mencintai Se Ryung. Perjuangan cintanya juga kuat banget. Sepanjang episode setelah ayah Seung Yoo di bunuh kalau nonton bakal banjir air mata siapin aja tissu satu kotak, bisa dibilang setiap episode bakal nangis. Suka sama perubahan karakternya Seung Yoo setelah mengetahui Se Ryung putri dari ayah yang sudah membunuh ayahnya, diasingkan dijadikan buronan sorot matanya dari yang pangeran bangsawan yang lembut jadi pria dingin yang sangat ingin balas dendam. Yang belum nonton, nonton aja apa lagi kalo lagi pengen nangis LOL


6. Innocent Man / Nice Guy  2012



Ahh ini juga drama favorit yang mampu bikin mewek-mewek. Yang main my oppa :P Song Joong ki dan mbak Moon Chae Woon.  Tentang penghianatan dan balas dendam, ini drama rantingnya juga tinggi melambung. Kang Ma ru (Song Joong Ki) pemuda cedas, baik calon dokter harus masuk penjara demi menyelamatkan hidup Han Jae Hee (Park Si Yeon) wanita yang dicintai karena tidak sengaja membunuh orang. Sayangnya setelah itu Jae Hee ternyata telah mengkhianatinya dengan menikah dengan seorang pengusaha sukses. Ia pun berniat membalas dendam dengan memanfaatkan Seo Eun Gi (Moon Chae Woon) gadis kasar dan tegas yang merupakan putri tunggal dari pengusaha kaya yang dinikahi Jae Hee. Awalnya Ma ru benar-benar hanya memanfaatkan Eun Gi untuk membalas dendam pada Jae Hee namun ia mulai jatuh cinta tetapi ia berusaha untuk menahan perasaanya, Maru semakin merasa bersalah setelah keduanya mengalami kecelakaan yang mengakibatkan Eun gi hilang ingatan.

Comlicated konfliknya bikin nangis. Kalau aku, jujur dari episode pertama udah nangis nonton ini drama. Dari awal episode udah ditunjukkan konfliknya, akting abang Joong ki juga nyahut banget dia masih best actor favoritku. Meranin pria dinginnya tuh lhoo bener-bener masuk. Pertama lihat Joong ki oppa tentu di Sungkyungwan Scandal tak kira Onew oppa. Dari drama itu malah Joong ki oppa jadi sukses dan menurut pengamatanku selama nonton banyak drama Korea tokoh atau pemeran yang bukan pemeran utama selalu menjadi sukses setelahnya karena banyak sorotan belum lagi kalo karakter yang diperanin menarik dan berciri khas. Jadi sepanjang cerita aku juga berasa nonton bang Onew soalnya kan banyak yang bilang Joong ki sama Onew itu mirip. Belum lagi aku rasa kalau Onew meranin tokoh Maru juga masuk soalnya Onew itu juga punya sikap dingin. Sayangnya Joong Ki oppa sekarang wamil huhuhu semoga pas keluar nanti dia dapat drama yang bagus lagi. Kalau mau nonton aktingnya Joong ki yang Woooow banget ad tuh di filmnya A Were Wolfboy  total banget meranin srigalanya dan ini film juga box office.....

Segini dulu deh bikin review drama Korea favoritku, sebenarnya masih ada beberapa sayangnya nulis ini review juga butuh waktu dan tenaga yang banyak soalnya harus buka memori lama nginget-inget jalan cerita dari drama-drama yang aku suka belum lagi kecampur sama ingatan kehidupan (???) yang lain hahaha......kalau yeorboun drama favoritnya apa nihh???

YANG KEBETULAN MAMPIR PLEASE BANGET YA KOMENTAR, SARAN DAN KRITIK, TERIMA KASIH YANG KEBETULAN MAMPIR DAN BACA :)
 

PENGUMUMAN

  BLOG INI SUDAH TIDAK AKAN DIPERBAHARUI LAGI....MOVE TO RUMAHIMAJINASIKUU.WORDPRESS.COM