Tutorial Sederahan Dropshiper SHOPEE suplier TOKOPEDIA
Belakangan
online shop mulai menjamur, baik lewat media sosial facebook, instagram, WA
sampai ke marketplace. Jaman sekarang belanja online menjadi salah satu pilihan
yang sangat simpel dikala kita tak ada waktu shopping offline atau karena
barang yang kita inginkan tidak ada di kota kita tinggal atau karena harga jual
di kota kita lebih mahal dibanding kota tetangga. Kalau sudah begitu mau gak
mau kita harus beli online dong.
Online
shop menjadi salah satu mata pecaharian yang paling banyak diminati mulai dari
kalangan remaja sampai ibu-ibu rumah tangga. Kali ini mau berbagi tips bisnis
online via marketplace untuk pemula khususnya bagi yang mau dropshiper. Dropshiper
menjadi bisa menjadi salah satu pilihan buat pemula yang mau belajar bisnis
online dengan modal yang lebih kecil. Enaknya dropshiper karena kita gak perlu
membeli terlebih dahulu cukup posting-posting dan yang memproses pesanan
suplier kita.
Tips
ini beberapa dari pengalaman pribadi bermain onlineshop dropshiper via
marketplace shopee dengan suplier dari tokopedia
Langkah-langkah
memulai Dropshiper untuk pemula
1.
Buka aplikasi shoppee dan tokopedia,
jangan lupa bikin akun dulu. Sekedar saran aja jangan pakai akun email pribadi
siapkan email khusus untuk jualan, hp, ktp untuk verifikasi id dan free ongkir
di shopee
2.
Setelah membuat akun jualan di shopee,
masuklah ke Tokopedia untuk mencari suplier produk yang mau kamu jual.
3.
Pilih penjual berdasar "ulasan" dan penjualan paling banyak
4.
Perhatikan rate toko,pilih toko dengan
rate minimal gold perhatikan juga statistik toko tersebut mulai dari nilai,
kecepatan pengirimi, ulasan negatif dalam 1-6 bulan ada ulasan negatif berapa,
perhatikan juga kecepatan respon chat suplier
5.
Setelah masuk ke halaman toko pada bilah
kiri pilih etalase “produk terjual” nanti tinggal kamu pilih aja produk-produk
yang terjual tinggal copy aja.
6.
Buka akun shopee seller center kamu.
Jangan lupa untuk membuat alamat shopee kamu masih satu daerah atau
satu kota dengan suplier kamu, pilih kurir JNE reg saja. Yang lain di non
aktifkan.
7.
Setelah itu tinggal kamu upload di toko shopee
kamu copy paste produk dari tokopedia
saran nih, perhatikan diskripsi kalo gak males ada baiknya sedikit-sedikit
diubah agar gak sama persis dengan deskripsi kalimat suplier kamu, sama emang
gak ada salahnya supaya lebih ada identitas toko aja biar gak ketahuan kalo
tokonya sama dengan suplier kamu. Sesuaikan harga tergantung keinginanmu, ada
baiknya untuk awal gak usah ambil untung tinggi-tinggi yang penting terjual
dahulu jika sudah mulai ramai baru naikin sedikit demi sedikit kalau mau dapet
untung lebih tinggi.
8.
Kalau sudah mulai jalan boleh kalau kamu
mau buat toko lagi, tinggal ikuti sesuai yang kamu coba di toko pertamamu.
Kamu
bisa banget pilih beberapa suplier sesuai keinginanmu, bisa juga kamu, jual produk sebanyak mungkin barang yg
kamu mampu, seiringnya waktu kamu bakal menemukan feel menenemukan mana barang
yg lebih banyak lakunya daripada yang lain.
Tips sering online selalu, rajin-rajin “naikkan produk” tiap 4
jam sekali di shopee. Ikutlah forum-forum online shop supaya banyak ilmu dari
para penjual lain.
Jika ada pembeli kamu tinggal orderin di tokopedia. INGAT lakukan
order ke suplier jika pembeli kamu benar-benar sudah membayar di shopee
dan sudah terverifikasi oleh sistem shopee masih di “belum bayar”.
Selamat mencoba



Tidak ada komentar:
Posting Komentar